Jenis Backlink Pada Digital Marketing SEO yang Perlu Anda Ketahui 

Jasa pembuatan artikel murah – Digital marketing merupakan Backlink merupakan tautan yang digunakan untuk memasarkan produk melalui jaringan internet maupun media digital. Dalam pemasaran secara digital ini, SEO juga merupakan hal penting yang perlu diperhatikan. Backlink adalah link yang dapat mengantar pembaca pada website Anda. 

Backlink dapat disebarkan pada website lain, namun Anda juga perlu memperhatikan frekuensi penyebaran backlink. Karena jika link yang disebar terlalu banyak maka link tersebut dapat dinilai sebagai spam oleh pihak Google Crawler yang dapat menyebabkan penurunan peringkat website. Oleh karena itu Anda perlu mengetahui jenis backlink yang ada. Berikut penjelasannya:

Blog Comment Backlink

Sesuai dengan namanya, backlink ini biasanya bisa didapat dari blog-blog yang memiliki kolom komentar. Namun tidak semua blog memiliki kolom komentar. Oleh karena itu, untuk bisa menempatkan backlink di kolom komentar, maka Anda harus mencari blog maupun website yang memiliki kolom komentar atau yang sesuai dengan niche website.

Link Profile Backlink

Link menuju halaman pribadi bisa diletakkan profil dari akun media sosial Anda. Cara ini dinilai sebagai strategi digital marketing yang cukup optimal.

Contextual Backlink

Anda dapat menulis sebuah artikel yang konteksnya hampir sama link yang disertakan pada artikel tersebut. Jenis backlink ini dinilai optimal dalam meningkatkan peringkat website. 

Baca juga: Mau Omzet Makin Tinggi? Ikuti Strategi Marketing Millenial Ini

Ini terjadi karena pihak website telah menyediakan Content Management System. Contoh situs yang memiliki CMS adalah Kompasiana, Kaskus dan Blogspot. Namun anda juga harus berhati-hati terhadap flag spam dari Google Crawler.

Social Bookmark Backlink

Backlink ini bisa Anda gunakan untuk meningkatkan peringkat website.backlink ini sudah popular di kalangan para blogger dan website developer. Anda dapat menempatkan link untuk menuju website Anda pada social bookmarking site yang merupakan tempat untuk menyimpan menandai dan menyimpan banyak link website. Contoh situs yang bisa digunakan yakni Reddit, Pinterest, dan Dig.

Blogroll Backlink

Backlink ini sudah mulai jarang ditemukan. Hal tersebut dikarenakan bagian sidebar yang biasa dijadikan sebagai tempat untuk meletakkan blogroll backlink kini sudah tidak ada lagi pada tampilan website. Kini tampilan website sudah tidak terdapat berbagai widget.

Document Sharing Backlink

Untuk mendapatkan document sharing backlink ini, Anda dapat menempatkan link pada dokumen yang anda unggah pada situs website penampung dokumen. Jenis dokumen yang dapat memuat link ini berupa dokumen berbentuk pdf, word, excel, dan juga powerpoint.

Image Sharing Backlink

pada umumnya, strategi digital marketing ini hampir sama dengan document sharing backlink. Jika pada document sharing backlink link diletakkan pada dokumen yang dibagikan, maka pada image sharing backlink ini link diletakkan pada deskripsi dari gambar yang Anda bagikan.

Guestbook Backlink

Anda bisa menempatkan link untuk menuju website Anda pada halaman guestbook atau contact us untuk mendapatkan guestbook backlink. Namun hal ini dinilai kurang efektif dalam mengoptimalkan website. 

Jika link Anda dilihat oleh pihak google bersamaan dengan banyak link lainnya yang ada di halaman tersebut, maka link bisa saja ditandai sebagai spam oleh pihak Google Crawler. Hal ini justru dapat menyebabkan peringkat website menurun.

Footer Backlink

Salah satu cara digital marketing SEO yang satu ini jarang digunakan. Footer backlink dinilai kurang efektif untuk meningkatkan peringkat website, apalagi jika link yang anda gunakan berjumlah banyak. 

Social Media Backlink

Backlink ini bisa ditempatkan pada beranda di media sosial Anda. Backlink ini sangat mudah didapatkan, yakni hanya dengan membagikan link pada media sosial pribadi. 

Namun dalam digital marketing, backlink jenis ini tidak begitu efektif untuk mengoptimalkan website. Hal ini dikarenakan beberapa website menggunakan sistem nofollow sehingga Anda tidak bisa menempatkan link di beranda media sosial.

Itulah jenis backlink yang digunakan untuk SEO pada digital marketing. Semoga bermanfaat.