Jasa penulis artikel terpercaya – Apakah Anda saat ini sedang belajar menjadi blogger? Blogger dapat menjadi pekerjaan sampingan Anda selain pekerjaan utama. Hal tersebut merupakan salah satu keuntungan yang bisa Anda dapatkan dengan menjadi seorang blogger.
Menulis artikel di blog yang tidak mengikat waktu bisa Anda lakukan pada saat senggang. Untuk topik artikel yang Anda tulis bisa pilih sendiri sesuai dengan minat Anda. Dan yang paling penting adalah Anda bisa mendapat penghasilan tambahan dari iklan yang ditayangkan di blog Anda.
Hal-hal yang Harus Dilakukan Sebagai Follow Up Pasca Unggah Artikel
Setelah Anda menulis artikel dan mengunggahnya ke website, apa yang Anda lakukan? Semoga Anda tidak hanya meninggalkannya selesai mengunggah.
Mengapa demikian? Faktanya, ada beberapa hal yang patut Anda perhatikan setelah Anda menulis artikel dan menguploadnya ke website. Mari kita simak penjelasan berikut.
Tampilan Setelah Diunggah
Hal pertama yang Anda lakukan setelah mengunggah artikel Anda adalah cek tampilan artikel di website. Manfaat dari mengecek tampilan di website adalah untuk memeriksa apakah masih ada kesalahan pada tampilan misalnya salah ketik pada artikel. Hal ini membutuhkan waktu dan ketelitian.
Setelah itu Anda bisa periksa tampilan keseluruhan dari artikel Anda. Lihatlah per paragraf apakah sudah rapi dan rata antara kanan dan kiri. Sehingga pembaca yang mampir ke blog Anda akan merasa nyaman dengan tampilan blog Anda karena enak dilihat. Yang terakhir adalah cek tampilan gambar yang Anda sertakan untuk mendukung isi dari artikel Anda.
Kata Kunci Yang Tepat
Anda harus pintar-pintar memilih kata kunci yang Anda gunakan untuk menulis artikel Anda. Kata kunci yang Anda pilih haruslah sesuai dengan judul dan isi dari artikel tersebut.
Dengan pemilihan kata kunci yang tepat akan berpengaruh pada Search Engine Optimization. Artikel Anda mempunyai kemungkinan yang lebih besar untuk ditunjukkan oleh SEO pada saat ada orang yang melakukan searching menggunakan kata kunci yang sama.
Baca juga: Bisa Untung Ratusan Juta, Kenali 10 Peluang Bisnis Online Tanpa Modal Ini
Gunakan Tag
Pada dewasa ini tag atau hashtag menjadi sangat viral di dunia digital. Hal ini menyebabkan penggunaan tag sangatlah penting dalam mengunggah artikel. Gunakan tag yang tepat dan banyak dicari agar dapat mengarahkan para pengunjung pada blog Anda.
Sisipkan Link Internal
Anda dapat menyisipkan link internal atau tautan yang gunanya agar dapat mengarahkan para pengunjung website untuk mengunjungi halaman lain pada website Anda tersebut. Hal ini akan membuat waktu yang digunakan para pengunjung berjalan-jalan di blog kita semakin lama.
Buat Link yang Singkat
Link yang singkat ini amat berguna karena tidak terlalu panjang dan lebih enak untuk dibaca. Gunakan platform yang tersedia misalnya Tiny url, Goo,gl, Ow.ly dan yang lainnya. Hal ini tidak berlaku wajib tapi berguna jika anda akan mengunggah link tersebut di Twitter.
Sebar Link Di Medsos
Agar blog Anda semakin ramai maka sebarkanlah link tersebut di media sosial misalnya Facebook, Twitter, Google+ dan lainnya.
Cek peringkat Di SEO
Untuk bisa melihat peringkat artikel, Anda bisa mencobanya dengan melakukan serching artikel Anda di internet. Hal tersebut sangat penting untuk dilakukan untuk dapat mengetahui apakah kata kunci dan hashtag yang kita gunakan apa sudah maksimal. Lakukan revisi artikel jika dianggap perlu.
Jalan-jalan dan Tinggalkan Komen di Blog Lain
Anda dapat melakukan jalan-jalan mengunjungi blog lain serta meninggalkan sedikit komen di blog tersebut. Aktivitas tersebut dinamakan dengan blogwalking.
Hal ini adalah salah satu aktivitas penting untuk dilakukan karena Anda dapat mencantumkan link spesifik pada saat menulis komen di blog tersebut. Link spesifik diperlukan agar dapat mengarah pada landing page yang sesuai dan pengunjung tidak bingung pada saat tracking.
Buat Daftar Konten Selanjutnya
Merupakan tahap yang terakhir, yaitu membuat daftar rencana mengenai isi konten yang akan Anda tulis di artikel selanjutnya. Hal Tersebut dapat memberikan ide mengenai artikel baru Anda selanjutnya.
Menjadi blogger yang sukses dituntut untuk selalu memperbarui isi dari blog tersebut. Menjadi penulis yang produktif serta berwawasan luas dan peka terhadap keadaan sekitar saat ini akan membantu Anda dalam mengisi konten blog Anda. Semoga bermanfaat.