Artikel SEO Murah – Disini saya akan bagi menjadi beberapa kategori saja, biar lebih terstruktur dan mudah difahami fungsinya ya.

Plugin SEO Terbaik

Ini merupakan jenis plugin yang menurut saya wajib digunakan. Fungsi dari plugin SEO adalah untuk setting website wordpress kita agar lebih ramah di mesin pencari (SEO Friendly).

 

Plugin Keamanan dan Anti Spam

WordPress merupakan CMS yang paling banyak digunakan di dunia. Karena hal ini juga, wordpress menjadi sasaran paling banyak dari peretasan dan juga sasaran spam. Itu sebabnya, sebisa mungkin kita harus setting blog atau website kita agar sulit untuk diretas pihak lain.

 

Berikut ini beberapa plugin yang bisa anda gunakan untuk mengamankan website anda, dan juga mencegah jadi korban spam

 

  1. Loginizer

Loginizer merupakan plugin yang berfungsi mencegah website anda di akses pihak lain dengan metode brute force. Brute force adalah metode hacking dimana pihak lain yang mencoba untuk login ke website anda dengan menggunakan random user dan password secara terus menerus, sampai ketemu password dan loginnya.

 

  1. Wordfence

Merupakan plugin keamanan yang lebih lengkap. Jika anda membutuhkan plugin keamanan yang lebih lengkap, bisa pilih wordfence. Selain mencegah brute force, wordfence juga bisa mengamankan website anda dari berbagai cara hacking yang umum.

 

  1. Akismet

Salah satu plugin anti spam yang paling populer. Biasanya, kolom komentar blog seringkali jadi sasaran spam. Bisa kita cegah dengan approve manual setiap komentar, tapi makan waktu. Nah, dengan Akismet, kita bisa secara otomatis mencegah komentar spam yang masuk.

 

Plugin Kontak

Biasanya, theme wordpress tertentu sudah menyediakan format halaman Contact Us yang secara otomatis berupa kolom kontak. Jika theme yang anda gunakan tidak punya fungsi ini, bisa menggunakan plugin tambahan.

 

Kenapa harus pasang form kontak?

Tujuannya untuk mempermudah visitor yang ingin menghubungi anda. Jika website anda memiliki konten yang bagus, visitor yang lumayan banyak, dan sudah cukup dikenal, seringkali muncul tawaran bisnis. Dengan form kontak, pihak-pihak yang tertarik akan dengan mudah menghubungi anda nanti.

 

Plugin Iklan

Jika menggunakan theme wordpress berbayar, biasanya sudah menyertakan menu iklan. Tapi, ada juga yang tidak. Theme wordpress gratisan biasanya tidak memiliki fitur iklan didalamnya. Disini anda bisa menggunakan bantuan plugin untuk memasang iklan di website anda.

 

Plugin Optimasi/Cache

Agar performa website anda lebih bagus, loadingnya lebih cepat, dan mudah di akses visitor, bisa gunakan tambahan plugin optimasi tertentu.

 

Plugin Tambahan

Berikut ini beberapa kategori plugin tambahan yang mungkin dibutuhkan juga;

 

  1. Plugin Sosial Media

Biasanya, theme wordpress sudah memiliki feature sharing ke sosmed seperti Facebook, twitter, Pinterest, dan lain-lain. Tapi, ada juga yang tidak punya feature ini. Anda bisa menggunakan beberapa plugin berikut;

 

Sassy Social Share. Plugin ini akan menambahkan tombol share sosmed ke dalam artikel, page, dan juga homepage anda. Tinggal di atur settingnya saja. Anda bisa tampilkan tombol share melayang, tombol share di atas atau bawah artikel, atau semuanya.

Review Old Post. Plugin ini dapat secara otomatis share artikel baru atau lama di website ke facebook page dan twitter.

Baca juga : Cara Menjadi Penulis Lepas

  1. Plugin Shortcode

Fungsi dari plugin ini adalah menambahkan hal atau fungsi tertentu ke dalam artikel anda secara mudah. Misalnya anda ingin menambahkan tombol, background warna, table, kolom, dan hal lainnya. Anda bisa gunakan bantuan plugin shortcode, tidak perlu coding sendiri.

 

Beberapa plugin yang bisa anda gunakan:

 

Shortcode ultimate. Memiliki banyak fitur shortcode yang bisa anda pilih. Dan gratis.

Wp Shortcode. Di buat oleh Mythemeshop, fiturnya tidak sebanyak shortcode ultimate, tapi biasanya sudah cukup.

 

  1. Plugin Sitemap

Sitemap adalah list dari artikel dan konten dalam website anda, yang disajikan dalam format xml. File sitemap ini memudahkan bot search engine untuk menjangkau semua artikel anda. Dengan demikian, artikel anda juga akan lebih mudah di index oleh search engine seperti Google.

 

Jika anda tidak menggunakan fitur sitemap bawaan dari plugin SEO, bisa pakai bantuan plugin lainnya seperti di bawah ini;

 

Google XML sitemap. Salah satu plugin yang paling banyak digunakan.

XML Sitemap & Google News. Bisa menghasilkan sitemap biasa, dan juga sitemap khusus untuk google news.

Google Sitemap by BestWebSoft. Bisa menghasilkan sitemap biasa, dan juga sitemap khusus image.

 

  1. Plugin Backup

Biasanya, hosting sudah menyediakan fitur backup website. Tapi ada baiknya anda melakukan backup sendiri untuk jaga-jaga.

 

Butuh jasa Artikel SEO murah dan berkualitas ? Kami solusi yang Anda cari, Klik disini.